Upgrading Pengurus 2025: Meningkatkan Kepemimpinan dan Kreativitas dalam Organisasi

SLEMAN – Racana Sunan Kalijaga dan Racana Nyi Ageng Serang, Gugusdepan Sleman 18.009-18.010 Pangkalan UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta menyelenggarakan kegiatan Upgrading Pengurus Masa Bakti 2025 pada hari Sabtu dan Minggu, 15-16 Februari 2025, bertempat di Bumi Perkemahan Bromonilan.

Upgrading merupakan kegiatan pembekalan, pelatihan, serta wadah pengembangan diri dalam menjalankan roda organisasi agar tercapai tujuan bersama. Selain itu, kegiatan ini juga bertujuan untuk merekatkan hubungan antar pengurus Gerakan Pramuka UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta masa bakti 2025.

Hari Pertama: Sabtu, 15 Februari 2025

Kegiatan Upgrading diawali dengan penyampaian materi Leadership (Kepemimpinan) oleh Kak Khoirul Anwar, M. A., MD. Beliau menjelaskan bahwa kepemimpinan adalah kemampuan mempengaruhi orang lain.

Lead, Follow, or Get Out – Memimpin, ikuti, atau keluar.” tambah beliau.

Beliau juga menegaskan pentingnya peran ganda dalam kepemimpinan.

“Kita harus belajar menjadi Leader (Pemimpin) dan juga harus belajar menjadi Followers (Pengikut).” ujar beliau.

Setelah salat Isya, kegiatan dilanjutkan dengan penyampaian materi Creative Thinking (Berpikir Kreatif) oleh Kak M. Ravi Ali Latif, S. Ag.Dalam pemaparannya, beliau menekankan pentingnya berpikir kreatif dalam kehidupan pribadi maupun dalam organisasi.

“Kreativitas adalah kunci dalam menyelesaikan masalah (Problem Solving).” ujar beliau.

Beliau juga menutup sesi materi dengan kata motivasi:

“Jam terbang tidak membuat seseorang sempurna, tetapi improvisasi lah yang membuat kita berkembang.”

Hari Kedua: Minggu, 16 Februari 2025

Kegiatan hari kedua dimulai dengan pemaparan materi mengenai Kesekretariatan yang disampaikan oleh Kak Frengky Septiyan, S. Ikom., D dan Kak Adinda Haniatul Maghfiroh, S. Pd., D. Mereka menjelaskan bahwa materi kesekretariatan ini sangat penting, khususnya bagi pengurus yang berperan sebagai sekretaris, seperti sekretaris umum, sekretaris bidang, sekretaris reka kerja, dan sekretaris sie. Dan lain sebagainya.

Setelah penyampaian materi, kegiatan Upgrading diakhiri dengan permainan outbond yang dipandu oleh Kakak-kakak Korps Instruktur (KI). Outbond ini bertujuan untuk meningkatkan kerja sama tim, komunikasi, serta mempererat hubungan antar pengurus.

Dengan adanya kegiatan Upgrading ini, diharapkan pengurus Gerakan Pramuka UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta masa bakti 2025 semakin siap dan solid dalam menjalankan tugas serta tanggung jawabnya dalam organisasi.