Malam Penganugerahan Kalijaga Competition Talent 2024: Penghargaan untuk Pemenang LKTI UKM Pramuka UIN Sunan Kalijaga

Sleman – UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta menyelenggarakan malam penganugerahan Kalijaga Competition Talent pada hari Kamis 21 November 2024 bertempat di Gedung Multi Purpose UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta. Acara ini menjadi malam selebrasi penuh apresiasi bagi para peserta yang telah menunjukkan bakat dan kreativitas terbaiknya selama kompetisi berlangsung.

Sebagai puncak dari rangkaian Kalijaga Competition Talent 2024, malam penghargaan ini mencakup berbagai cabang lomba, termasuk Lomba Karya Tulis Ilmiah (LKTI) yang diselenggarakan oleh UKM Pramuka UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta.

Dengan tema “Peran Pramuka dalam Pembentukan Karakter Generasi Muda Menuju Indonesia Emas”, LKTI tahun ini menghadirkan ide-ide cemerlang dari para peserta, mencerminkan kontribusi generasi muda dalam membangun Indonesia yang lebih baik.

Pemenang LKTI Pramuka UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta :

Juara 1 : Kak Yusri Hajjo Dwipa (Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan)

Juara 2 : Kak Marlia Ekandari (Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan)

Juara 3 : Kak Selvy Aulia Putri (Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam)

Selamat kepada para pemenang dan terima kasih kepada seluruh peserta atas ide-ide cemerlangnya, panitia atas kerja kerasnya, serta dewan juri yang telah memberikan penilaian terbaik. Mari terus berkarya, menginspirasi, dan memberikan yang terbaik untuk mewujudkan Indonesia Emas.